SEKILAS INFO
  • 2 tahun yang lalu / Program rutin Jum’at Mengaji untuk umum
  • 3 tahun yang lalu / Palestina memanggil InsyaALLAH akan ada aksi galang dana for palestina , pada tanggal 22 dan 23 mei 2021 pukul 13.00 s/d 17.00 WIB
  • 3 tahun yang lalu / alhamdulillah telah sukses agenda kado lebaran 2021 terimakasih kepada para donatur , relawan dan ramayana square tangerang
WAKTU :

PROGRAM KHITANAN GRATIS UNTUK YATIM DUNIA

Terbit 25 Juli 2022 | Oleh : Rendy Romansyah | Kategori : Kegiatan

Yayasan Cahaya Peduli Sesama (Yatim Care) menggelar khitanan gratis untuk anak yatim yang diikuti oleh 3 anak, Sabtu (23/07/2022)

Adapun kegiatan khitanan gratis untuk yatim ini dimulai dari Pkl.08.00 WIB, Yayasan Cahaya Peduli Sesama (Yatim Care) bekerja sama dengan Klinik Mumtaz Medika yang berlokasi di Jl.Adi Sucipto RT 02 RW 03 Kel.Pajang Kec.Benda. Program tersebut pertama kalinya digelar dan akan menjadi program rutin setiap minggunya agar dapat membantu para orang tua melaksanakan kewajiban agama bagi anaknya.

Namun, ada hal yang unik dalam kegiatan khitanan tersebut. Pasalnya bukan khitanan massal tetapi khitanan kapan saja anak yatim siap bisa dilaksanakan dan yatimnya diperuntukan bukan untuk yatim warga Kecamatan Benda saja tetapi untuk semua yatim Indonesia bahkan dunia.

Semua peserta yang ikut dalam khitanan kali ini diberikan uang persenan dari Yayasan sebesar 300.000, dan sertifikat Yatim Telah Khitan. Selain itu tokoh masyarakat pun hadir seperti Bhabinkamtibmas Kel.Pajang Polsek Benda (Aiptu Pamuk Wiyono), Ketua RW 02 Kel.Pajang (Muhammad Ali), Bendahara RW 01 Kel.Pajang (Nawawi H.Zen) untuk mendampingi dan berbagi uang persenan kepada anak yatim yang khitan.

SebelumnyaKhitan Gratis Untuk Yatim Dunia SesudahnyaDOKUMENTASI KHITANAN YATIM 2022

Berita Lainnya

0 Komentar