SEKILAS INFO
  • 2 tahun yang lalu / Program rutin Jum’at Mengaji untuk umum
  • 3 tahun yang lalu / Palestina memanggil InsyaALLAH akan ada aksi galang dana for palestina , pada tanggal 22 dan 23 mei 2021 pukul 13.00 s/d 17.00 WIB
  • 3 tahun yang lalu / alhamdulillah telah sukses agenda kado lebaran 2021 terimakasih kepada para donatur , relawan dan ramayana square tangerang
WAKTU :

PENDIDIKAN YATIM

Terbit 1 Agustus 2022 | Oleh : Rendy Romansyah | Kategori : Tak Berkategori

Anak yatim 6 saudara dari Ibu Winda Sri Sugiarti yang pindah kontrakan dari RT 004 RW 003 Kelurahan Belendung karena tidak sanggup untuk membayar uang sewa kontrakan selama 5 bulan akhirnya sekarang tinggal di kontrakan milik Bpk Wagino (Om Gino) secara gratis di Kp.Jurumudi RT 04 RW 01 Kelurahan Pajang.

Alhamdulillah hari ini sudah sekolah di lingkungan tempat tinggal barunya. Muhammad Rava Fahri (11 thn) anak pertama dan Bambang Tri Sugianto (10 thn) anak ke 2 pindah sekolah ke Madrasah Khoirotul Huda sedangkan Raisyah Julianti (5 thn) anak ke 3 dan Rheva Maharani (4 thn) anak ke 4 mulai masuk sekolah di RA Ibnu Sabil.

Kepala sekolah Madrasah Khoirotul Huda Bpk Abdul Kholid memberikan keringanan biaya khusus anak yatim dan juga kepala sekolah RA Ibnu Sabil Bpk Ridwan memberikan gratis untuk SPP dan buku serta memberikan diskon seragam sebesar 65 %.

Dukung terus program-proram Yayasan Cahaya Peduli Sesama (Yatim Care), terutama di bidang Pendidikan. Jangan sampai ada adik-adik yatim kita, khususnya warga Kecamatan Benda putus sekolah karena biaya.

Link YCPS YC:
http://www.yatimcare.or.id

Transfer Infaq & Sodaqoh:
BRI 0120-01-0030-22302 a.n Yayasan Cahaya Peduli Sesama

Konfirmasi transfer via WA Center di 0858 6434 5076

SebelumnyaSELAMAT TAHUN BARU ISLAM 1 MUHARRAM 1444 HIJRIYAH SesudahnyaBERBAGI DI BULAN MUHARRAM DAN BULAN KEMERDEKAAN

Berita Lainnya

0 Komentar